Low Vision: Apa, Siapa, dan Bagaimana Penyandang Hambatan Low Vision

 

Nama Penulis: Prof. Dr. Siti Masitoh, M.Pd; Dr. Asri Wijiastuti, M.Pd; dr. Febrita Ardianingsih, M.Si.

Ukuran Buku: 15,5 x 23 cm

Jumlah halaman: 97

ISBN (Dalam Proses)

Diskripsi

Sensori penglihatan merupakan salah satu sumber informasi sensori yang penting dalam kehidupan manusia karena sebagian besar informasi yang diperoleh melalui indera penglihatan (Sunanto, 2010). Mata berfungsi sebagai alat untuk menangkap dan mengolah informasi dari luar yang bersifat visual. Dalam menjalankan fungsinya, mata tidak dapat bekerja sendiri. Mata bekerja bersama otak untuk membentuk bayangan gambar yang dilihat oleh mata melalui proses melihat. Hilangnya Sebagian fungsi penglihatan berdampak utama pada informasi yang diterima yang beresiko pada keterlambatan perkembangan komunikasi, kognitif, sosial emosi, dan citra diri. Salah satu gangguang penglihatan adalah low vision yaitu proses melihat mengalami gangguan sehingga berdampak pada obyek yang dilihat. Buku ini memberikan informasi tentang apa, siapa, dan bagaimana penyandang hambatan low vision. Buku dilengkapi dengan ilustrasi gambar yang akan membantu memahami obyek yang dapat dilihat anak dengan hambatan low vision.

Low Vision: Apa, Siapa, dan Bagaimana Penyandang Hambatan Low Vision

Rp. 45.000